Minggu, 04 Maret 2012

Pakaian Adat Tradisional Jambi

Pakaian Adat Tradisional Jambi - Selamat datang di blog personal tentang Informasi Indonesia Topik yang Anda baca adalah Pakaian Adat Tradisional Jambi, untuk mencari topik lain yang masih berkaitan dengan info Pakaian Adat Tradisional Jambi, Anda bisa mencarinya di daftar kategori adat tradisional, jambi , terimakasih atas kunjungan Anda di blog Kumpulan Topik Artikel Berita Indonesia

Pakaian Adat Tradisional Jambi - Mengenal pakaian adat Jambi. Jambi merupakan salah satu provinsi Indonesia yang terletak di Sumatera. Informasi tentang pakaian Tradisional Jambi dari blog artikel dan informasi tentang Indonesia ini untuk mengenalkan kita akan Budaya Indonesia terutama untuk Pakaian Adat Indonesia yang berasal dari provinsi Jambi. Yuk..kita cari tahu bagaimana masyarakan Jambi dalam berpakaian adat kesehariaannya baik untuk wanita dan kaum pria yang ada di Jambi.

Pakaian Tradisional Jambi
Untuk pemakaian berbusana kesehariannya pada awalnya di Jambi ini cuma dikenal kain serta baju tanpa lengan. Tapi akibat adanya proses akulturasi darai berbagai macam kebudayaan, baju sehari-hari telah mengalami pekembangan menjadi baju kurung serta tambahan selendang untuk menutupi bagian kepala buat kaum wanita Jambi.

Gambar Pakaian Adat Tradisional Daerah Jambi

Pakaian Tradisional Jambi

Busana Pakaian Adat Jambi

Pakaian Adat Daerah Jambi

Sementara buat kaum pria Jambi akan memakai celana setengah ruas yang modelnya melebar di bagian betisnya dan biasanya pakaian ini berwarna hitam. Dengan model melebar pada bagian betis ini agar leluasa dalam begerak dan tak akan menggangu selama melakukan kegiatan seharihari. Pakaian sehari-hari untuk pria Jambi ini juga dilengkapi dengan memakai kopiah untuk menutupi kepala.

Jika suatu saat Anda berkunjung ke Jambi, Mungkin Anda akan lebih mengenal lebih dekat tentang budaya Jambi dalam hal berpakaian, dan tentu saja ini menjadi kekayaan adat dan budaya Indonesia bahwa ada beragam jenis Pakaian Tradisional Indonesia di setiap provinsi. Tidak cuma budayanya saja yang menarik, Tempat Wisata Di Jambi juga patut Anda kunjungi untuk agenda perjalanan liburan Anda. Berikut ini nama pakaian adat Jambi.

Pakaian Adat Pria Jambi
Untuk kaum Laki-laki yang berada di suku Melayu Jambi, dalam berpakaian adatnya kaum pria Jambi mengenakan lacak pada kepalanya. Lacak sebagai penutup kepala ini di buat dari bahan kain beludru yang warna merah pada bagian dalamnya diberi kertas tebal yang di maksudkan agar menjadikannya keras.

Baju Adat kau pria Jambi dinamakan baju kurung tanggung yang berlengan panjang. Alasan mengapa disebut tanggung, karena ukuran panjangnya cuma sedikit di bawah siku lengan dan tidak sampai pada pergelangan tangan. Maknanya adalah seseorang pria harus tangkas dan cekatan ketika mengerjakan dan menyelesaikan pekerjaan.

Pakaian Adat Wanita Jambi
Sedangkan untuk pakaian adat kaum perempuan yang ada di Jambi, berupa kain sarung songket dan selendang songket yang berwarna merah. Sementara nama baju adat untuk wanita Jambi ini di namakan dengan baju kurung tanggung bersulam benang emas. Baju tersebut bermotif hiasan bunga melati, kembang tagapo, dan pucuk rebung.

Sementara untuk penutup bagian kepalanya dinamakan dengan pesangkon dan terbuat dari bahan kain beludru berwarna merah dan pada bagian dalamnya diberi tambahan kertas karton agar keras. Kelengkapan pakaian adat Jambi untuk kaum perempuan lebih banyak jika dibandingkan dengan pakaian adat untuk kaum pria Jambi.

Kalau untuk kaum perempuan Jambi dikenakan anting-anting yang bermotif kupu-kupu atau gelang banjar. Juka ada perlengkapan lainya yaitu kalung. Kalung untuk kelengkapan pakaian adat kaum wanita Jambi terdiri dari tiga macam, yaitu kalung tapak, kalung jayo atau di sebut dengan kalung bertingkat serta kalung rantai sembilan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar